Hari ini adalah hari terakhir saya ujian. Cukup memuaskan ujian kali ini, dari semua ujian yang sudah terlewat, hanya ujian statistika yang membuat saya agak pusing, karena alasan yang ada pada postingan saya sebelumnya.
Saya selalu ingin menjadi orang yang memiliki masa depan cerah, maka dari itu “ Aku bisa, aku pasti bisa, ku tak mau berputus asa, aku pasti bisaaaaaa.. “. Kata-kata itu selalu saya buat untuk motivasi saya untuk mengejar cita-cita yang saya impikan.
Impian pertama saya selalu ingin membahagiakan orang-orang yang saya sayangi, terutama kedua orang tua saya yang selalu sabar mendampingi saya dan adik saya setiap waktu, dan juga selalu mensuport saya baik materi maupun rohani.
Untuk menjadi individu yang baik saja masih kurang. Mengapa saya berkata demikian ? Saya tersadarkan dari sebuat FTV yang saya tonton ( kaya ibu-ibu ya nonton FTV ) nahwa, “ Jadi orang baik saja tidak cukup, Tapi harus benar “. Benar yang dimaksud disini adalah kita harus memiliki kepribadian dan sifat yang baik pula, tidak hanya baik didepan orang-orang, tapi baik dari hati nurani paling dalam.
Dalam praktiknya saya belum bisa mempraktikannya dengan baik. Butuh waktu dan proses, karena itu kita hidup dengan waktu, tidak ada yang instan ( kecuali mie instan ) hahaha jayus.
Tulisan ini isinya sedikit curcol tentang keinginan saya di masa mendatang. Aku pasti bisa !
Semoga tulisan ini bermanfaat. Terima kasih :)
0 komentar:
Posting Komentar