Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Kebudayaan dari Negri Cina ( Barongsai )


Kebudayaan barongsai mulai masuk ke Indonesia diperkirakan pada abad ke 17 yang dikarenakan adanya migrasi besar dari Cina selatan. Kebudayaan ini mengalamai kejayaan pada zaman masih adanya perkumpulan Tiong Hoa Hwe Koan dan berhenti pada tahun 1965 setelah meletusnya Gerakan 30 S/PKI yang membungkam semua kebudayaan Tiong Hoa.
Tahun 1998 adalah tahun dimana kembali bermunculan kebudayaan barongsai dan kebudayaan Tiong Hoa yang lain mulai bermunculan. Berbeda dengan dahulu kala, tidak hanya kaum muda Tiong Hoa yang memainkan barongsai, tetapi kaum muda pribumi juga mulai turut ambil bagian dalam kesenian tersebut.
Pada zaman pemerintahan Soeharto, barongsai sempat tidak diijinkan untuk dimainkan. Tempat di Indonesia yang bisa menampilkan seni barongsai secara besar-besaran yaitu di kota Semarang pada zaman itu, tepatnya di panggung besar kelenteng Sam Poo Kong atau dikenal dengan sebutan Kelenteng Gedong Batu.
Saat ini barongsai di Indonesia sudah dapat dimainkan secara luas, bahkan telah meraih juara pada kejuaraan di dunia. Pesan saya sih jagalah kebudayaan yang memang sudah ada sejak dahulu, jangan sampai musnah dengan sia-sia J

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar